Media DNN - Langkat Sumut | Akibat hujan deras yang turun pada sore hari tepatnya hari Rabu Tanggal 19 Oktober 2022. Banyak pohon yang tumbang di Jalan Proklamasi tepatnya di area perkantoran Bupati Langkat.
Menurut sejumlah warga yang melintas ditempat kejadian saat dikonfirmasi awak media online detiknusantaranews.com mengatakan banyaknya pohon yang tumbang diduga dikarenakan pohonya sudah sangat tinggi dan angin yang kencang sehingga sejumlah pohon banyak yang patah dan tumbang.
Petugas dari Dinas Kebersihan Kabupaten Langkat dan PLN langsung turun ke lokasi di mana jalan tumbang untuk membersihkan dan memperbaiki jaringan Listrik yang tertimpah pohon.
Hingga berita ini di terbitkan bahwa kejadian tersebut tidak menelan korban jiwa. (Suparno)

