• Label

    Copyright © DETIK NUSANTARA NEWS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Hari Valentine, Ada Bunga dan Cokelat Dari Polres Tabanan Untuk Para Pengendara

    Jumat, 14 Februari 2025, Februari 14, 2025 WIB Last Updated 2025-02-14T12:47:20Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


    Media DNN – Bali | Bertepatan dengan hari kasih sayang atau sering disebut hari valentine, setangkai bunga mawar dan coklat dari personel Polres Tabanan mengejutkan para pengendara di Kabupaten Tabanan, pada Jumat, (14/2) 

    Mawar dan coklat tersebut diberikan oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tabanan kepada pengendara yang melintas di Simpang Empat Patung Wagimin, dalam rangka Operasi Keselamatan Agung 2025.

    Pengendara yang diberi setangkai bunga mawar dan cokelat adalah pengendara Kendaraan Roda 2 dan 4 yang dinilai patuh dan disiplin saat berlalulintas di jalan raya para pengendara pun tampak senang ketika mendapat hadiah dari polisi bersabuk putih tersebut.


    Kapolres Tabanan, AKBP Candra C. Kesuma, S.I.K., M.H. melalui Kasat Lantas AKP I Made Adi Sutapa, S.H. mengatakan, pemberian setangkai bunga mawar dan cokelat tersebut sebagai bentuk apresiasi bagi pengendara yang patuh, taat dan disiplin terhadap aturan lalu lintas.

    "Kami lakukan ini merupakan pendekatan dari hati dan humanis kepada masyarakat. Dan kita juga mengharapkan agar pengendara tetap mempertahankan kebiasaan baik itu," Kata AKP Sutapa.

    Kasat Lantas menambahkan, bahwa Operasi Keselamatan Agung 2025 ini untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri. Dan kegiatan tersebut dilaksanakan selama 14 hari kedepan. Terhitung dimulai sejak tanggal 10 sampai 23 Februari 2025.

    Polres Tabanan berharap ada peningkatan kesadaran disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, Khususnya di daerah hukum Polres Tabanan setelah berakhirnya Operasi Keselamatan Agung 2025 ini.(App)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini